Agen Bola – Kabar mengejutkan datang dari Italia penjaga gawang Gianluigi Buffon dikabarkan makin dekat untuk kembali bergabung dengan Juventus.
Gianluigi Buffon memperkuat Juventus selama 17 tahun dan bermain dalam 656 pertandingan. Pada akhir musim 2017/18 Buffon memutuskan untuk hengkang dari Juventus dan bergabung dengan PSG.
Satu musim bersama PSG, Buffon memilih kembali lagi pada Juventus dan kelaur dari PSG meskipun klub Prancis tersebut sudah menawarkan perpanjangan kontrak.
Setelah resmi pergi dari Paris, Buffon diberitakan dengan beberapa klub mulai dari Porto, Parma, Brescia, Atalanta, dan Leeds United.
Media Sky Sport Italia spesialis transfer, Gianluca Di Marzio menyebutkan bahwa Buffon sudah menggelar pembicaraan intensif dengan Juventus yang dikabarkan sudah menawarkan kontrak selama satu tahun.
Buffon tak masalah meskipun ia hanya berperan sebagai kiper cadangan bagi Wojcieh Szczesny. Sementara itu, Mattia Perin diyakini akan pergi untuk mencari kesempatan bermain lebih banyak.
Kembalinya Buffon ke Juventus juga akan menjadi masa transisi menuju karier Buffon setelah pensiun, yakni menjadi direktur di Juventus atau menjadi bagian dari tim kepelatihan Maurizio Sarri.
Gosip kembalinya Buffon ke Juventus sebenarnya sudah beredar sejak beberapa hari lalu, tepatnya ketika kiper 41 tahun tersebut mengunggah sebuah postingan di akun Twitter pribadinya.
Dalam postingan itu Buffon mengunggah sebuah foto yang menunjukkan bahwa dirinya tengah mengendarai mobil. Namun yang menarik adalah kata kata caption yang dituliskan Buffon.
“Berpergian hanya memiliki satu aturan, jangan kembali dalam keadaan sama seperti ketika Anda pergi. Kembalilah dengan berbeda,” tulis Buffon.
Sepanjang memperkuat bersama Juventus, Buffon sudah meraih sederet gelar bergengsi, termasuk total sembilan scudetti dan empat trofi Coppa Italia. Agen Bola.