BACK

Manfaat Minyak Ikan Untuk Ayam Bangkok Aduan


Sabung Ayam Online – Seperti yang diketahui jika minyak ikan memiliki manfaat yang sangat luar biasa. Tak hanya bagi manusia, ternyata minyak ikan juga sangat bermanfaat untuk ayam aduan.

Manfaat Minyak Ikan Untuk Ayam Bangkok Aduan

Minyak ikan diambil dari tubuh ikan yang berminyak, seperti lemak dan bagian organ lainnya. Di dalam minyak ikan banyak mengandung omega 3 yang sangat tinggi sehingga sangat baik untuk kesehatan.

Manfaat Minyak Ikan Untuk Ayam Bangkok Aduan

Menyehatkan Bulu

Omega 3 yang terkandung didalam minyak ikan yang tinggi sangat baik untuk menyehatkan bulu ayam. Dengan memberikan minyak ikan pada ayam aduan, bulu ayam akan menjadi lebih sehat dan mengkilap. Selain itu, minyak ikan juga berguna untuk memperkuat bulu ayam agar tidak mudah rontok.

Menyehatkan Saraf Ayam

Minyak ikan juga berguna untuk memperbaiki saraf ayam bangkok aduan yang mengalami kerusakan agar terlihat lebih perkasa. Minyak ikan juga berguna untuk mengobati ayam aduan yang mengalami stres atau turun mental.

Membentuk Postur Tubuh

Untuk ayam aduan yang masih berusia muda, sebaiknya berikan minyak ikan secara rutin. Hal ini akan sangat berguna untuk membentuk tubuh ayam agar mencapai ukuran yang maksimal. Pemberian minyak ikan akan mengurangi resiko ayam berukuran kecil atau bantat.

Meningkatkan Nafsu Makan

Ayam aduan yang mengalami nafsu makan menurun banyak sekali terjadi. Hal ini bisa disebabkan oleh berbagai alasan, contohnya ayam cacingan, ayam sakit, dan masih banyak lainnya. Dengan memberikan minyak ikan pada ayam akan meningkatkan nafsu makan secara cepat.

Meningkatkan Stamina

Keuntungan memberikan minyak ikan pada ayam aduan yaitu sebagai penambah stamina secara alami dibandingkan memberikan obat kimia atau doping pada ayam aduan. Kandungan energi yang terdapat pada minyak ikan akan membuat ayam menjadi lebih bergairah ketika ditandingkan.

Menjaga Kekebalan Tubuh

Terkadang ada masanya dimana ayam mudah terserang penyakit, misalnya saat musim hujan, musim pancaroba, atau musim penyakit seperti flu burung. Dalam hal ini kita bisa melakukan antisipasi untuk ayam aduan dengan memberikan minyak ikan kepada ayam. Kandungan vitamin A pada minyak ikan sangat baik untuk menjaga sistem kekebalan tubuh ayam.

Pemberian Minyak Ikan Untuk Ayam

  • Usia muda 1 – 5 bulan = 1 butir dalam seminggu
  • Usia lancuran 6 – 8 bulan = 1 butir per hari
  • Usia dewasa diatas 8 bulan = 2 butir per hari

Baca Juga : Manfaat Tempe Untuk Ayam Bangkok Yang Jarang Diketahui Orang

Demikianlah ulasan yang bisa tim Situs Sabung Ayam berikan dalam kesempatan kali ini mengenai Manfaat Minyak Ikan Untuk Ayam Bangkok Aduan. Semoga ulasan diatas bisa berguna bagi para pembaca sekalian. Salam hangat, Sabung Ayam Online.